Tanda Tangani MOU, Polres Malang Kota Siap Hadirkan Pemilu Damai 2024

Tanda Tangani MOU, Polres Malang Kota Siap Hadirkan Pemilu Damai 2024

KOTA MALANG – Guna menjamin lancarnya pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan, Polresta Malang Kota bersama KPU Kota Malang menggelar rapat koordinasi penandatanganan nota Kesepahaman (MoU) terkait tahapan pelaksanaan Pemilu 2024 di Mapolresta Malang Kota,
Perlu diketahui MoU ini merupakan arahan secara berjenjang mulai dari Polri dengan KPU RI, Polda dengan KPU Provinsi dan Polres dengan KPU Kabupaten/Kota.
Tujuan digelarnya MoU ini bisa dijadikan landasan dalam konsolidasi dan pengamanan dalam setiap pelaksanaan tahapan pemilu tahun 2024 nanti,


Termasuk suara mahasiswa luar daerah yang berada di Malang Kota saat pencoblosan juga menjadi perhatian pihak Polresta Malang Kota.
Hal tersebut disampaikan Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto
di hadapan Ketua KPU kota Malang Aminah Asminingtyas, S.P, dan anggota Komisioner KPU Kota Malang Deny Rachmat Bachtiar, Selasa (29/08/2023).
Selain itu Kombes Pol Budi Hermanto meminta di TPS disiagakan tenaga kesehatan (Nakes) yang berkoordinasi dengan Dinkes, untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan khususnya yang berhubungan dengan kesehatan petugas keamanan terutama anggota Linmas.
Kombes Budi Hermanto juga menyampaikan kalau kampus juga berperan aktif dengan mengedukasi mahasiswanya agar mau menyalurkan hak suaranya untuk melakukan pencoblosan.
“Untuk mengantisipasi banyaknya pencoblosan oleh mahasiswa mungkin kita bisa mengadakan TPS di kampus dan pendataan terhadap mahasiswa yang dari luar kota sehingga bisa disiapkan apabila ingin melakukan pencoblosan di Kota Malang,” terangnya.
Apa yang telah disampaikan kedua belah pihak akan dijadikan pedoman bagi KPU dan Polresta Malang Kota untuk meningkatkan sinergitas terutama dalam mengawal pelaksanaan tugas dan fungsi dalam penyelenggaran Pemilu 2024 nanti berlangsung damai, aman, dan sukses.
“Tentunya pertemuan ini merupakan komitmen nyata antara Polresta Malang Kota dan KPU Kota Malang dalam memastikan seluruh tahapan pemilu dapat berjalan aman dan lancar sehingga menghasilkan pemilu 2024 yang damai tentunya,” pungkas Kapolresta Malang Kota

from Blogger Polri https://ift.tt/4XfYmP5
via IFTTT

LSI: 86,1% Responden Puas Atas Penanganan TPPO Oleh Polri

LSI: 86,1% Responden Puas Atas Penanganan TPPO Oleh Polri

Sebanyak 86,1% responden menyatakan puas atas kinerja polri memberantas tindak pidana perdagangan orang (TPPO) melalui satuan tugas khusus (satgasus) bentukan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo. Kepuasan itu diumumkan Lembaga Survei Indonesia (LSI) atas 1.220 responden.

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan mengatakan, 35% responden mengetahui salah satu kasus TPPO adalah penjualan ginjal yang melibatkan WNI di Kamboja. Dari responden yang mengetahui kasus ini, sebanyak 86,1% merasa puas dengan kinerja Polri.

“Jadi ini isu yang dihargai atau diapresiasi oleh masyarakat,” ujar Djayadi, Rabu (30/8/23).

Ia merinci, responden menyatakan sangat puas 18,7%; cukup puas 67,4%; kurang puas 9,6%; tidak puas sama sekali 1,5%; tidak jawab 2,8%.

Survei LSI ini dilakukan pada 3-9 Agustus 2023 dengan populasi seluruh warga negara Indonesia yang mempunyai hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berumur 17 tahun atau lebih atau sudah menikah, ketika survei dilakukan. Dari populasi itu, dipilih secara random (multistage random sampling) 1.220 responden. Margin of error dari survei ini +/- 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95% berdasarkan multistage random sampling.

from Blogger Polri https://ift.tt/IWZYNDp
via IFTTT

Hebat Kali ini Polri Raih Juara 1 Kategori Desain Booth Terbaik Pada Pameran Indo Security 2023

Hebat Kali ini Polri Raih Juara 1 Kategori Desain Booth Terbaik Pada Pameran Indo Security 2023

Prestasi kembali di ukir oleh Kepolisian Republik Indonesia ,

Hebat Kali ini Polri Raih Juara 1 Kategori Desain Booth Terbaik Pada Pameran Indo Security 2023

 Menteri Dalam Negeri (Purn) Tito Karnavian membuka pameran teknologi dan alat-alat keamanan terbesar di Asia Tenggara pada Rabu (30/8/2023).

“Saya sangat mengapresiasi dan merekomendasikan ITE 2023 untuk dihadiri oleh berbagai pihak di sektor terkait, karena dalam pameran dan forum internasional ini, kita dapat memperkenalkan digitalisasi di
berbagai sektor. Digitalisasi akan memudahkan pelayanan publik, akses publik, transportasi yang baik, kesehatan dan pendidikan, kemudian sistem penanganan krisis, sehingga suatu saat dapat diterima oleh semua masyarakat, bahkan di masyarakat adat sekalipun, untuk mempermudah kehidupan,” tutup Menteri (Purn) Tito Karnavian, Rabu (30/8/2023).

Kadiv Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho mengatakan, pameran ini diikuti oleh ratusan industri keamanan dalam dan luar negeri, termasuk Polri.

“Keseriusan Polri mengikuti pameran ini membuahkan hasil dengan Polri meraih penghargaan juara 1 kategori design booth pameran terbaik. Penghargaan ini langsung diserahkan Panitia penyelenggaraan PT Napindo Ashatama kepada Polri yang diwakili oleh Karo PID Divhumas Polri Brigjen Pol. Moh. Suhartiyono,” ujar Irjen Pol. Sandi.

Dengan mengikut sertakan 10 satker, Polri menampilkan teknologi dan peralatan terbaru guna mendukung pelaksanaan tugas memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Ini sesuai dengan roadmap transformasi Polri, utamanya transformasi organisasi dengan program prioritas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yaitu perubahan teknologi kepolisian modern di era 4.0,” tutur Irjen Pol. Sandi.

Salah satu peralatan terbaru dan tercanggih yang ditampilkan Polri pada pameran ini adalah mobil penghasil air dari udara. Mobil ini mampu menghasilkan 600 liter air perhari layak minum.

Antusiasme pengunjung terhadap salah satu alat yang menjadi andalan Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat inipun menjadi pusat perhatian pengunjung pameran, termasuk menteri dalam negeri.

#Kadivhumaspolri #Irjenpolsandinugroho #Cyberjournalismepolri @shandinugroho95 #Bloggerpolri #Khoirulamin77

from Blogger Polri https://ift.tt/bkSVK79
via IFTTT

Persiapan Operasi Mantap Brata 2024 Polres Tanah Laut Gelar Simulasi Sispamkota

Persiapan Operasi Mantap Brata 2024 Polres Tanah Laut Gelar Simulasi Sispamkota

 

Polres Tanah Laut, Polda Kalimantan Selatan melaksanakan kegiatan simulasi Sispam Kota yang bertujuan untuk mempersiapkan diri menghadapi Ops Mantap Brata Intan-2024, Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Pertasi Kencana Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Rabu (30/8) pagi.

Kegiatan simulasi Sispam Kota dengan tema “Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju” kali ini dipimpinan langsung oleh Kapolres Tanah Laut, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K.

Diawali dengan Apel Sispam Kota yang diambil alih oleh Kapolres Tanah Laut, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K. Selama rangkaian acara simulasi ini, berbagai adegan yang berkaitan dengan pengamanan tahapan pemilu diperagakan. Dimulai dari TFG (Tactical Floor Game), pengamanan tahap awal kampanye hingga pengamanan tahap akhir penghitungan suara, semua aspek pengamanan dalam konteks pemilu dipraktikkan dengan seksama.

Acara simulasi ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan pejabat di Kabupaten Tanah Laut, termasuk Forkopimda Kabupaten Tanah Laut, Ketua Partai Politik, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Pemuda.

Kapolres Tanah Laut, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K., dalam sambutannya menyampaikan pentingnya persiapan yang matang dalam menghadapi Ops Mantap Brata Intan-2024. Dia juga menekankan betapa krusialnya menjaga suasana pemilu yang damai untuk mewujudkan Indonesia yang lebih maju.

“Dengan keberhasilan simulasi ini, Polres Tanah Laut telah menunjukkan komitmen kuat mereka untuk memberikan pengamanan terbaik bagi warga Kabupaten Tanah Laut selama proses pemilu mendatang” Ucap Kapolres.

from Blogger Polri https://ift.tt/7lr43WB
via IFTTT

Aktivis Forum Kesatuan Mahasiswa Indonesia Sambut Positif Sosialisasi ETLE Mobile Ditlantas Polda Sulsel

Aktivis Forum Kesatuan Mahasiswa Indonesia Sambut Positif Sosialisasi ETLE Mobile Ditlantas Polda Sulsel

MAKASAR – liputanterkini.co.id | Ditlantas Polda Sulsel akan menggelar ujicoba penegakan hukum pelanggaran lalu lintas melalui ETLE, baik itu pelanggaran tidak memakai helm, melawan arus, batas kecepatan di jalan tol maupun parkir liar di sejumlah titik di kota Makassar setelah mengadakan sosialisasi.

Sosialisasi ETLE Mobil oleh Ditlantas itu, telah mendapat dukungan dari berbagai pihak, salah satunya forum Mahasiswa di Sulsel.

Nampak aktivis Forum Kesatuan Mahasiswa Indonesia (FKMI), Sulsel mengapresiasi dan menyambut positif sosialisasi ETLE mobil oleh Ditlantas Polda Sulsel.

Dalam videonya yang berdurasi 33 detik itu, aktivis Forum Kesatuan Mahasiswa Indonesia (FKMI) mentampaikan aspirasinya.

Seperti kutipan dalam video tersebut “Semoga dengan adanya sosialisasi ini, Polri semakin di cintai masyarakat”.**

from Blogger Polri https://ift.tt/Kho6BJ1
via IFTTT

Kapolresta Malang Kota Pimpin Rakor Bimtek Gladi Posko dan TFG Sispamkota Rayon 6

Kapolresta Malang Kota Pimpin Rakor Bimtek Gladi Posko dan TFG Sispamkota Rayon 6 ‎@Buher2000

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto, S.I.K., M.Si., dan Dandim 0833/V Kota Malang Letkol Kav Heru Wibowo Sofa, S.H., M.Han., memimpin pelaksanaan Rakor Bimtek Gladi Posko dan TFG Sispamkota rayon 6 dilaksanakan di Ballroom Sanika Satyawadya Polresta Malang Kota #cyberjournalismepolri ‎@Buher2000  ‎@shandinugroho95  ‎@listyosigitprabowo4236  ‎@Jokowi

from Blogger Polri https://ift.tt/2SrMdN8
via IFTTT

Polres Tanah Laut Kalimantan Selatan Beri Bantuan 6000 Liter Air Bersih di Desa Durian Bungkuk

Polres Tanah Laut Kalimantan Selatan Beri Bantuan 6000 Liter Air Bersih di Desa Durian Bungkuk

 

Polres Tanah Laut, Polda Kalimantan Selatan, melaksanakan kegiatan bakti sosial yang sangat penting dalam rangka menghadapi dampak dari fenomena iklim El Nino. Kegiatan ini berupa pemberian bantuan air bersih kepada masyarakat Desa Durian Bungkuk, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Tanah Laut, selasa (29/8).

Bantuan air bersih sebanyak 6.000 liter tersebut diangkut dan didistribusikan dengan menggunakan kendaraan khusus yang disiapkan oleh Polres Tanah Laut. Masyarakat Desa Durian Bungkuk yang sangat membutuhkan pasokan air bersih menyambut bantuan ini dengan sukacita.

Kapolres Tanah Laut, AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K., mengatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk komitmen Polres Tanah Laut dalam membantu masyarakat dalam menghadapi tantangan iklim.

“Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat Desa Durian Bungkuk yang sedang mengalami kesulitan dalam mendapatkan air bersih akibat cuaca yang ekstrem,” kata Kapolres.

from Blogger Polri https://ift.tt/ljabBYO
via IFTTT

Konvensi Humas Indonesia Segera di Laksanakan, Ini Pesan Kadiv Humas Polri

Konvensi Humas Indonesia Segera di Laksanakan, Ini Pesan Kadiv Humas Polri

JAKARTA – liputanterkini.co.id | Konvensi humas Indonesia akan segera di laksanakan di Semarang, Jawa Tengah. Sebagaimana di jelaskan oleh Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho, S.I.K., SH., M. Hum, Humas Indonesia sebagai publik relation harus memiliki kompetensi untuk membangun diplomasi publik soft power ketika berinteraksi dengan masyarakat global.

Membangun komunikasi berkelanjutan dengan sustainabel development goals dengan lebih kreatif merancang program berbasis lingkungan, sosial dan pemerintahan dengan memperhatikan unsur kebhinekaan, kesamaan dan kesatuan serta memanfaatkan tekhnologi dan menguatkan semangat kolaborasi, terang Sandi.

Dalam kesempatan itu, Sandi mengucapkan selamat akan di laksanakannya Konvensi Humas Indonesia.

“Saya Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Pol. Dr. Sandi Nugroho, S.I.K., SH., M. Hum mengucapkan Selamat Melaksanakan Konvensi Humas Indonesia, terus menjadi inspirasi untuk rakyat dalam membangun reputasi bangsa”, pungkasnya.

#Kadivhumaspolri #Irjenpolsandinugroho #Cyberjournalismepolri @shandinugroho95 #Bloggerpolri #Khoirulamin77

from Blogger Polri https://ift.tt/REV1Ahp
via IFTTT

Divhumas Polri Raih Presisi Award Atas Prestasi Strategi Komunikasi Publik

Divhumas Polri Raih Presisi Award Atas Prestasi Strategi Komunikasi Publik

Jakarta. Lembaga Kajian Strategi Kepolisian Indonesia (Lemkapi) memberikan apresiasi dan penghargaan Presisi Award kepada Kepala Divisi Humas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho. Penghargaan diberikan atas loyalitasnya bersama staf Divisi Humas Polri dan Bidhumas Polda Jajaran dalam menjalin komunikasi publik yang baik.

“Penghargaan diberikan kepada Kadiv Humas Polri Irjen. Pol. Dr Sandi Nugroho, SIK, SH, M.Hum, atas dedikasi dan loyalitas yang tinggi Divisi Humas Polri bersama bidhumas Polda jajaran dalam membina silaturahmi dengan komunitas pers dan terus menjaga citra Polri agar tetap kondusif dengan terjaga dengan melakukan strategi komunikasi publik yang baik,” ungkap Ketua Lemkapi, Edi Hasibuan, Senin (28/8/23).

Ketua Lemkapi menyatakan, penghargaan ini diberikan usai dilakukan analisa dan pemantauan kinerja Humas Polri yang ternyata mengalami banyak kemajuan. Oleh karenanya, dengan penghargaan ini diharapkan kepercayaan terhadap Polri semakin baik.

“Kerja keras Divisi Humas Polri ini adalah wujud implementasi program PRESISI Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dalam mewujudkan Polri yang prediktif, responsibilitas, dan transparansi berkeadilan,” ujarnya.

Di sisi lain Kadiv Humas Polri menyampaikan apresiasi ini akan menjadi semangat untuk jajaran Humas Polri untuk menjadi lebih baik lagi. Ia menyampaikan bahwa koordinasi, komunikasi, dan kolaborasi adalah kunci menyelesaikan permasalahan dan tantangan bagi Humas Polri ke depan.

Lebih lanjut Kadiv Humas menegaskan, Lemkapi menjadi salah satu mitra Polri yang selama ini bekerja sama, menyemangati, bahkan mengkritisi agar Polri semakin baik ke depan. Tak dielakan, Lemkapi juga menjadi rujukan pemberi masukan untuk Polri dalam menyelesaikan permasalahan internal maupun eksternal.

“Terima kasih kepada Lemkapi atas kerja sama dan apresiasi selama ini, mudah-mudahan dapat menjadi penyemangat kita semua baik yang berada di Mabes maupun yang berada di Polda Jajaran,” jelas Kadiv Humas.

from Blogger Polri https://ift.tt/Od0Bj2n
via IFTTT